Alhamdulillah, peningkatan kesejahteraan nelayan Desa Bomo Banyuwangi terus digalakkan. Guna mengakselarasi pertumbuhan ekonomi setempat, Taman Konservasi Pantai Ria Bomo pun diinisiasi bersama dengan Pokmaswas.

Saat ini sedang dilakukan penataan pantai. Mulai dari penataan taman-taman, pendirian Rumah Cemara, Rumah Penangkaran Tukik, sekretariat kelompok, dan balai pertemuan. Sekarang prosesnya sudah hampir 99 % selesai.

Meski masih banyak bagian yang harus dibenahi namun Edu Wisata Konservasi Pantai Ria Bomo telah menjadi objek wisatawan lokal. Setiap pekannya lokasi ini menjadi destinasi 1000 – 2000 pengunjung.

Pemberdayaan di Pantai Bomo Banyuwangi adalah program kolaborasi Sinergi Foundation dan YBM PLN. Doakan dan dukung keberlangsungan program ini, agar para nelayan terus berdaya ya!

Siap berzakat dukung pengembangan nelayan di Bomo? KLIK bit.ly/sinergizakat

Hubungi Kami untuk info dan konfirmasi di: Whatsapp/SMS 081 321 200 100

Ayo Berbagi untuk Manfaat Tiada Henti
Assalamualaikum, Sinergi Foundation!