Muslim Life Fair 2025 dengan tema “Pesta Anak Muslim” hadir di Jakarta! Berbagai keseruan mulai dari pameran fashion, kuliner hingga pendidikan hadir disini! Tak terkecuali Rumah Bersalin Cuma-Cuma (RBC) yang turut menghadirkan pelayanan kesehatan gratis di gelaran event besar ini.
Hadir selama 3 hari mulai dari tanggal 27-29 Desember 2025, Rumah Bersalin Cuma-Cuma menyediakan berbagai pelayanan kesehatan. Mulai dari konsultasi kesehatan dan tensi darah yang diberikan secara cuma-cuma, hingga layanan cek lab sederhana. Meliputi cek gula darah, kolesterol dan asam urat.
Puluhan pengunjung berbondong-bondong mendatangi booth RBC untuk mendapatkan pemeriksaan kesehatan. Dengan sigap para bidan mendengarkan setiap keluhan dan melayani cek lab sederhana.
Pengunjung pun dapat berdonasi untuk persalinan gratis pasien ibu hamil dhuafa di RBC. Donasi dilakukan secara langsung, mobile banking atau menggunakan code QR.
Terima kasih banyak kepada para pengunjung yang telah meramaikan layanan kesehatan Rumah Bersalin Cuma-Cuma. Insya Allah, setiap donasi yang dititipkan selama acara berlangsung akan disalurkan untuk keperluan persalinan gratis ibu hamil dhuafa, mulai dari masa kehamilan, persalinan, hingga anak usia 2 tahun.
Masih tersisa satu hari lagi, jangan sampai terlewat yaa. Yuk kunjungi @muslimlifefair dan datang ke booth kami, manfaatkan moment liburan bersama keluarga di salah satu event muslim terbesar!