Pandemi disabilitas terjadi di Gaza, Palestina sejak satu tahun terakhir serangan Israel ke Gaza.

Direktur Departemen Informasi Kesehatan Zaher Al-Wahid seperti dikutip dari Middle East Monitor, Minggu (12/1) mengonfirmasi, terdapat 4.500 amputasi hingga akhir 2024 akibat serangan Israel yang terus berlanjut di Jalur Gaza.

Para dokter dan pejabat pemerintah memperkirakan bahwa jumlah amputasi, khususnya di kalangan anak-anak, kemungkinan besar jauh lebih tinggi dari angka yang diumumkan. Mengingat pembantaian yang terus berlangsung serta penghancuran fasilitas-fasilitas sipil yang menghambat upaya pencatatan dan pemantauan.

Alat bantu seperti kursi roda, kruk, alat bantu dengar, dan alat bantu jalan sangat penting untuk memulihkan mobilitas, martabat, dan kemandirian bagi mereka yang terkena dampak disabilitas. Namun, ketersediaan alat bantu tersebut masih sangat rendah.

Sedekah untuk Difabel Palestina

Sinergi Fondation berikhtiar menyalurkan alat bantu kesehatan bagi difabel di Gaza Palestina dengan rincian paket donasi sebagai berikut :

Kursi Roda untuk Dewasa Rp 6,000,000
Kursi Roda untuk anak2 Rp 4,000,000
Kruk Aksila Rp 500,000
Kruk Siku Rp 500,000
Alat bantu dengar Rp 9,000,000
Alat bantu jalan untuk orang dewasa Rp 1,000,000

Insya Allah, dukunganmu melalui donasi akan menghapus lara dan bangkitkan semangat hidup saudara-saudara kita di Gaza!

 

*Disclaimer:
80% dana yang terhimpun melalui program ini akan disalurkan untuk program Infak Difabel Palestina, 20% untuk kegiatan syiar dakwah kelembagaan, sebagaimana yang tercantum dan tidak bertentangan dengan peraturan perundangan.